Posts

Jawaban Aktivitas Proteksi Data dengan Enkripsi, Informatika Kelas 7

Image
  Proteksi Data dan File Data merupakan sumber daya yang penting bagi individu atau kelompok penggunanya. Oleh sebab itu, data harus diproteksi dari berbagai risiko yang mungkin terjadi dan membawa dampak buruk bagi pemiliknya. Saat ini, pencurian data dapat dilakukan dengan berbagai cara dan tingkat kecanggihan. Data dapat dicuri melalui jaringan komputer, melalui aplikasi, atau melalui kecerobohan penggunanya sendiri. Salah satu cara memproteksi data yang dapat dilakukan ialah dengan enkripsi atau penyandian. Enkripsi atau encryption berasal dari bahasa Yunani “kryptos” yang artinya tersembunyi atau rahasia. Enkripsi adalah suatu metode yang mengodekan data sedemikian rupa sehingga tidak dapat dibaca sebelum dikembalikan ke bentuk aslinya (didecrypt). Dengan enkripsi, data yang menyebar dalam Jaringan Komputer, atau dalam bentuk lainnya tidak dapat dibaca tanpa didekripsi. Metode ini membuat data menjadi lebih aman. Saat ini, enkripsi telah digunakan pada berbagai sistem secara l...

Bermacam Kemudahan dengan Tanya Veronika Asisten Virtual

Image
Bermacam Kemudahan dengan Tanya Veronika Asisten Virtual – Perkembangan dunia digital saat ini semakin pesat. Beraneka kemudahan dapat kita dapatkan di Internet. Hal itu tidak lain lantaran bermacam macam kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang ada pada era digital ini, seluruh hal terasa jadi lebih cepat, lebih mudah, dan lebih efisien. Nah dalam memberi dukungan aktivitas berseluncur di dunia digital, pastinya kita mesti memiliki " senjata " yang juga bisa mengimbangi pesatnya perkembangan teknologi ini. Senjata tersebut tidak lain yakni jaringan internet dan layanan yang maksimal dari provider yang ada. Dan baru-baru ini salah satu provider di tanah air mulai melakukan perkembangan peningkatan pelayanan bagi para konsumennya. Jaringan telekomunikasi seluler dengan jaringan paling besar dan jumlah pengguna paling besar di Indonesia merupakan Telkomsel meluncurkan asisten virtual yang bernama Veronika. Mungkin nama veronica memang lah tidak asing dengan p...

10 Wisata Curug di Purbalingga Kota Seribu Curug Yang Mempesona

Image
Icha Trans -  Pemandangan memukau dan suasana alam yang tenang dan nyaman saat ini menjadi tujuan para wisatawan untuk menghabiskan liburan. Wisata Curug atau air terjun adalah salah satu obyek wisata yang menyediakan suasana alam yang menenangkan ini. Sehingga tak heran jika saat ini berwisata ke curug merupakan kegiatan yang banyak diburu oleh para traveler. Nah, kali ini Icha Trans akan mengulas 10 Wisata Curug di Purbalingga yang memang terkenal sebagai Kota Seribu Curug. Julukan Seribu Curug memang didasarkan pada kenyataan yang ada di Purbalingga. Disini banyak sekali destinasi wisata berupa air terjun yang cantik dan alami yang bisa menjadi alternatif liburan untuk melupakan segala aktifitas atau rutinitas sejenak dengan kesejukan alami yang ditawarkan.  Di Purbalingga sendiri mulai banyak bermunculan wisata air terjun yang dikelola oleh masyarakat setempat. Air terjun atau curug  yang ada di purbalingga memang memiliki keunikan tersendiri. Kebanyakan curug yang a...

SITU TIRTA MARTA PURBALINGGA, PEMANDIAN ALAMI 7 MATA AIR

Image
Icha Trans   - Sobat Traveler lelah dari rutnitas Harian yang membuat Stress? Nah, Tempat wisata di Purbalingga yang satu ini bisa nih jadi pilhan tepat untuk melepaskan penat. Pemandian Alami Situ Tirta Marta Purbalingga adalah telaga alami yang bakal membuat sobat traveler happy dan kembali fresh.  Situ tirta marta memiliki air yang sangat bening dan segar. Tirta marta yang berarti air kehidupan adalah salah satu telaga alami yang dulunya sering digunakan mandi wanita yang tinggal di sekitarnya. Pepohonan yang ada disekitranya membuat telaga ini semakin asri. Air yang berada di telaga ini berasal dari 7 sumber mata air atau dalam bahasa jawa disebut tuk pitu. Hal inilah yang menyebabkan air kolam pada Situ Tirta Marta tidak pernah kering walaupun berada dimusim kemarau. Baca Juga : Golaga Goa Lawa Purbalingga Alam di Lereng Gunung Slamet Kegiatan Wisata Situ Tirta Marta Purbalingga Situ tirta marta Purbalingga biasa digunakan oleh wisatawan untuk mandi dan berendam dan bermain air s...

Amazing Sunset 3 Bukit di Bukit Mertelu Purbalingga

Image
  Icha Trans - Banyak sekarang yang lebih menikmati liburan di tempat tempat wisata Alam yang dapat menyegarkan pikiran. Hal itu membuat banyak tempat yang memang menyajikan panorama yang menakjubkan disulap menjadi tempat wisata yang lebih menarik bagi para wisatawan. Tak ubahnya dengan Wisata Bukit Mertelu Purbalingga yang berada di  Desa Sangkanayu di Kecamatan Mrebet Purbalingga.  Desa yang berbatasan dengan Desa Serang Kecamatan Karangreja,memang dikaruniai potensi wisata yang tidak kalah dengan obyek wisata Alam yang menakjubkan. Pada ketinggian sekitar  900 Mdpl membuat desa ini memiliki suasana pedesaan dataran tinggi yang khas. Telu yang berarti tiga dalam bahasa jawa yang mungkin menjadi filosofi nama bukit yang memiliki udara yang sejuk dan segar. Obyek wisatanya ini berupa Bukit yang bernama “Bukit Mertelu”. Bukit ini berada di daerah yang terdapat tiga areal perbukitan di sekitarnya yaitu yaitu Bukit Keroya, dan Bukit Muntang selain bukit mertelu sendiri. Baca Juga :...

9 SPOT INSTAGRAMABLE DESA WISATA PANUSUPAN PURBALINGGA

Image
Icha Trans - Kabupaten Purbalingga adalah salah satu daerah di Jawa Tengah yang memang menyimpan surga wisata Alam yang menawan dengan pemandangan alam yang tak bisa dilewatkan. Salah satunya adalah kawasan wisata yang terangkum pada desa wisata Panusupan Rembang Purbalingga.   Desa ini adalah salah satu daerah di Purbalingga yang sedang gencar untuk melakukan promosi wisatanya. Berbagai bentang alam yang memang indah semakin dipercantik dengan sentukan apik dari pengelola setempat. Hal ini menjadikan Desa wisata Panusupan Rembang Purbalingga saat ini menjadi salah satu lokasi wisata Andalan Purbalingga yang bisa sobat traveler jadikan referensi ketika liburan di kabupaten di kaki gunung slamet ini Selain Owabong, Goa lawa Purbalingga, Desa wisata Serang atau Purbasari Pancuran Mas. Desa Wisata Panusupan rembang Kabupaten Purbalingga menawarkan pesona yang tidak akan terlupakan. Dengan mengusung konsep Wisata Alam yang Instagramable, Desa ini memang biasa digunakan oleh para wisatawan...

UMBUL SIDOMUKTI KEINDAHAN YANG TERBERKATI

Image
Icha Trans -Umbul Sidomukti ialah salah satu kawasan wisata pegunungan yang cukup terkenal loh sob, terutama di daerah Semarang. Letaknya berada di Lereng Gunung Ungaran yang memiliki ketinggian 1200 dpl, lebih tepatnya berada di Sido Mukti, Bandungan, Semarang. Tempat ini telah diresmikan oleh Wakil Bupati Semarang pada 2 Agustus 2007 yang lalu. Kawasan yang menyediakan 3 kolam bertingkat dari kedalam 30cm untuk anak-anak hingga 1,5 meter untuk orang dewasa. Bentuk kolam yang unik menyerupai mangkok, tidak seperti bentuk kolam renang pada umumnya. Harga Tiket Masuk Umbul mukti mulai beroperasi dari jam 09.00-17.00 WIB. Tarif masuknya pun cukup murah takkan merogoh kocek besar hingga menyebabkan kanker (kantong kering wkwk), hanya Rp. 5000 saja perorang dari hari senin-jumat dan untuk weekend akan dikenai Rp. 10.000/orang. Biaya parkir untuk kendaraan roda empat akan dikenai sebesar Rp. 5000 dan untuk sepeda motor sebesar Rp. 2000. Umbul Sidomukti menawarkan paket wisata bagi kalian ya...